Ilustrasi Kemiskinan
Kotamobagu,www.PilarSulut.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui Bandan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) telah menyiapkan srategi pemberantasan kemiskinan di Kotamobagu. Pengurangan ini dilakukan melalui verifikasi data dari tahun ke tahun, serta serangkaian program.
Menurut Kepala Bappeda, pihaknya menilai dalam pengurangan angka kemiskinan di Daerah diperlukan dukungan dari pelaku usaha, tentunya juga tidak lepas dari dukungan Pemerintah melalui program – program pengentasan kemiskinan.
“Angka kemiskinan dapat kita tekan melalui berbagai langka, salah satunya dukungan dari pelaku usaha. Penyerapan tenaga kerja yang paling penting, serta di dukung oleh Pemerintah Daerah melalui serangkai program pengentasan kemiskinan,”ujar Sofyan Mokoginta.
Dijelaskannya, disamping dukungan dari para pelaku usaha dibutuhkan juga dukungan dari pemangku kepentingan “Disamping pelaku usaha, Pemeritah juga berharap adanya dukungan dari pemangku kepentingan, sehingga program pengurangan angka kemiskinan di Kotamobagu benar benar sesuai dengan perencanaan,”jelas Mokoginta.
Olehnya Mokoginta juga menghimbau pada seluruh masyarakat Kotamobagu agar dapat lebih berinovasi dalam berbagai bidang, terutama untuk bidang jasa. Apa lagi, sehingga apa yang dilakukan oleh masyarakat Kotamobagu sesuai dengan visi Kotamobagu “Kotamobgu mempunyai visi sebagai Kota model jasa, masyarakat bisa berinovasi sesuai dengan visi Pemerintah Kotamobagu, sehingga peningkatan sector jasa makin terbuka lebar,”imbuh Mokoginta. (Abdi)
Komentar Facebook
komentar