Matangkan Satgas Saber Pungli, Pemkab Bolmong Siapkan Layanan Pengaduan

Bolmong,PilarSulut.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) rupanya tak memberikan peluang bagi Pungutan Liar (Pungli) untuk itu Pemkab Bolmong tengah merampungkan pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih (Saber) Pungli.

Pembentukan Satgas Saber Pungli ini melibatkan Inspektorat Daerah, Dan Pihak Kepolisian. Menurut Kepala Inspektorat Daerah, Rio A Lombone, pihaknya tengah mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pematangan pembentukan Satgas Saber Pungli, dengan mengelar Video Conference bersama Ketua Tim Satgas Saber Pungli, Irwasum Mabes Polri, Komjen Pol Putut Eko Bayu Seno.

Dalam video conference tersebut mengevaluasi dan mendengarkan arahan langsung dari Irwasum Polri kepada Satgas Saber Pungli seluruh Indonesia, tentang terkait banyaknya indikasi Pungli yang dapat merugikan. Selain itu bisa memantapkan kinerja masing-masing Satgas bisa terlaksana dengan baik.

“Nah, itu yang belum jalan sama sekali di Bolmong. Makanya ada penekanan untuk segera bergerak di triwulan Satu ini,”kata Rio.

Disamping itu pihaknya juga berencana akan mendirikan posko pengaduan Saber pungli. “Akan ada aplikasi dan nomor pengaduan pungli untuk masyarakat, Sekaligus menyiapkan media center pengaduan bagi masyarakat,”jelasnya.

Lebih lanjut, Rio mengajak masyarakat turut mengawasi proses pelayanan dan Pemerintahan “Masyarakat jangan takut melaporkan jika melihat adanya pungli atau menjadi korban,”pungkasnya. (**)

Komentar Facebook

komentar

Baca Juga

Bukan Hanya SMK Icthus yang Ditutup, Gubernur Olly: Sudah 8 Sekolah Bermasalah yang Ditutup

Manado, PilarSulut.com – Terkait penutupan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Icthus di Kota Manado oleh pee …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *