Sejumlah Aparat Desa Menunda Pencairan Dandes Dengan Alasan Puasa

Bolmut, Pilarsulut.com – Sebanyak 96 desa dari 106 desa di Bolmut, dipastikan tengah melakukan proses pencairan anggaran Dana desa (Dandes). Namun dari jumlah itu, sejumlah aparat desa terkesan sengaja menunda-nunda pencairan, dengan alasan masih berpuasa.

“Justru puasa ini pekerjaan perlu dilaksanakan. Sebab banyak masyarakat yang membutuhkan pekerjaan, sebagai persiapan agar bisa berlebaran sebagaimana warga lainnya,” ujar Bupati Bolmut Drs Hi Depri Pontoh, Selasa (14/6).

Di tempat terpisah, Kabid Pemdes dan Kelurahan, Abdul Muis Suratinoyo membenarkan pernyataan bupati tersebut. Menurutnya, sejumlah ardes memang terkesan menunda-nunda pencairan Dandes hingga selesai lebaran nanti. Padahal di kalangan masyarakat, banyak yang membutuhkan pekerjaan, agar bisa mendapatkan tambahan penghasilan untuk belanja kebutuhan lebaran nanti. Berkas dari 96 desa tersebut tandasnya, kini tengah berproses di DPPKAD Bolmut. Desa yang serius mengurus, pasti akan lebih cepat cair ketimbang yang malas dan sengaja menunda-nunda.

“Kami mohon sangadi dan perangkatnya tidak perlu menunggu selesai lebaran. Sekarang ini secepatnya dicairkan dan dikerjakan, meski secara bertahap. Selain dapat membantu masyarakat yang butuh tambahan penghasilan, imbauan ini ditujukan agar progres  pembangunan desa segera terlihat,” pungkasnya. (Amad)

Komentar Facebook

komentar

Baca Juga

Bukan Hanya SMK Icthus yang Ditutup, Gubernur Olly: Sudah 8 Sekolah Bermasalah yang Ditutup

Manado, PilarSulut.com – Terkait penutupan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Icthus di Kota Manado oleh pee …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *